toolbar

Minggu, 23 September 2012

Merubah Tampilan Android Froyo dan Gingerbread Menjadi Ice Cream Sandwich

Jika kamu ingin meniru tampilan dari Ice Cream Sandwich, tetapi kamu menggunakan Android device versi lama, khususnya bagi device Android yang tidak diupdate ke Ice Cream Sandwich, maka kamu dapat menggunakan aplikasi yang baru saja dikembangkan ini! Holo Launcher adalah aplikasi yang cepat, ringan, dan merupakan launcher mudah diganti dan disesuaikan, tidak cepat menghabiskan  baterai Android device kamu.
Holo-Launcher
Berdasarkan cadangan Android 4.0.4 ICS launcher, fitur dari Holo Launcher kebanyakan menampilkan keanggunan dan kehebatan ICS, seperti:
  • Full ICS Style
    Ikon ICS, Folder, Outlines, Drawer Tabs, dan sebagainya.
  • Custom Desktop Pages/Grid
    Lebih dari sembilan halaman desktop dan 10 x 10 grid.
  • Custom Drawer Portrait/landscape Grid
    Bisa membuat drawer grid yang berbeda pada layar portrait dan landscape.
  • Dock yang dapat di-scroll
    Lebih dari 7 ikon per halaman dan lebih dari 3 halaman.
  • Scrolling tanpa batas
    Melakukan Loop pada desktop/drawer/dock anda secara berkelanjutan.
  • Desktop Previews
    Pinch untuk mengakses desktop previews.
  • Backup and Restore
    Backup and restore settings dan shortcut anda.
  • Opsi pengaturan lain
    Pengingat, home key action, menyembunyikan label, dan sebagainya.
Holo-Launcher02
Launcher ini sangat kompatibel untuk dijalankan pada Android versi 2.2 ke atas. AM berani bertaruh bahwa banyak pengguna Froyo dan Gingerbread yang mendambakan menggunakan Ice Cream Sandwich. Bila anda adalah pengguna Honeycomb, maka anda juga bisa ikut bersenang-senang. Hal yang lebih luar biasa lagi, Holo launcher tidak memerlukan rooting.
Anda dapat mendownload Holo Launcher di Google Play Store secara gratis atau mengunjungi thread berikut.

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar